MUBAZIR.Habiskan Setengah Milyar Lebih. Halaman Kantor DPUPR Muaro Jambi Amburadul. Atas Laporan Pertanggung-jawaban (LKPJ) Bupati TA 2022, DPRD Gelar Rapat Paripurna Rekomendasi. HEBAT: Muaro Jambi Kembali Meraih Opini wajar Tanpa Pengecualian Yang Ke-9. Dan Mampu Peroleh 7 Kali Berturut-turut Sejak 2016. POLISI HARAPAN MASYARAKAT Said Sandi Diduga Tenggelam, Di Perahu Hanya Tinggal HP Dan Sendal. Basarnas Jambi Lakukan Pencarian

Home / Berita

Rabu, 25 Januari 2023 - 20:07 WIB

Ulil Amri:Serapan Anggaran Tidak Boleh Terlambat. OPD Cepat Selesaikan Dokumen Administrasi DPA. Dan PJ.Bupati Segera Laksanakan Pelantikan. 

Ultimatum.id,MUARO JAMBI –Diketahui Pj.Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah, beberapa waktu lalu sudah launching Penyerahan Dokumen Pelaksanaan Anggaran- Satuan Kerja Perangkat Daerah (DPA- SKPD) Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi Tahun Anggaran 2023.

Namun hingga memasuki triwulan pertama belum semua OPD sudah melaporkan jenis kegiatan di instansi masing-masing,baru hanya ada beberapa OPD yang melaporkan jenis kegiatan nya ke ULP.

Dan hal tersebut dikuatirkan dapat mempengaruhi realisasi serapan anggaran kabupaten Muaro Jambi tahun 2023,dengan otomatis tidak berjalan optimal sebagaimana mestinya.

Berita Terkait  Wabup Lantik PPK KPU Se-Tanjabbar, Dan Berharap PPK Dapat Beri Informasi Detail ke Masyarakat 

Menyikapi persoalan itu,Ulil Amri selaku Ketua komisi I DPRD Kabupaten muaro jambi menghimbau kepada seluruh  OPD cekatan dalam menyelesaikan administrasi dan pelaksanaan kegiatan.

“Semestinya pada saat ini semua Administrasi untuk pelaksanaan Kegiatan APBD seperti DPA, SK PA, SK KPA, SK PPK sudah selesai semua,” Ujarnya.Rabu (25/1/23)

Dia menambahkan, kepada sekda Kabupaten Muaro jambi bisa agar tegas memberikan teguran terhadap kepala opd yang tidak cekatan dalam hal administrasi.

Berita Terkait  Berdasarkan Data BPBD Di Kabupaten Muaro Jambi Terdapat 6 Kecamatan Rawan Karhutlah

“Kalau ada OPD yang belum siap dengan Administrasi tersebut, kita minta ada teguran dari sekda, teguran, panggilan tertulis.” Tegas Ulil Amri.

Politisi PAN ini juga mengingatkan, jangan sampai serapan anggaran tahun 2023 ini terlambat seperti tahun sebelumnya.

“Jangan terulang lagi seperti tahun sebelumnya, banyak penumpukan pekerjaan pada akhir tahun. ” Sampainya.

Lebih lanjut Ulil Amri Juga menyinggung soal Isu Akan adanya perombakan besar-besaran oleh PJ Bupati di lingkup pemkab muaro jambi, sudah semestinya harus dilakukan segera, agar roda pemerintahan dapat berjalan dengan baik dan tidak membuat gaduh.

Berita Terkait  Antisipasi Kecelakaan, Personil Satlantas Polresta Jambi Survey Jalan Berlubang 

“Tentu jika terlalu lama pelantikannya, ya, akan berdampak, karena terkait KPA dan PPK. untuk itu isu pelantikan agar segera dilaksanakan, sehingga OPD lebih fokus ke pekerjaan dan tidak ada kecemasan lagi. ” Pungkasnya.

(Wahid)

Print Friendly, PDF & Email

Share :

Baca Juga

Berita

Usai Safari Jumat, Bupati Tanjabbar Soroti Harga Pinang Yang Anjlok

Berita

Menang Telak, Edi Leonardo Mappasessu Kembali Terpilih Pimpin Desa Sungai Jambat

Berita

Ketua Komisi 1 DPRD Muaro Jambi Menilai Pemekaran Kabupaten Saat iIni Tidak Penting. 

Berita

Sambut HUT Lantas Ke-67 Dirlantas Polda Jambi Gelar Giat Car Free Day

Berita

Jalan Rusak.5 Bulan Armada Batubara Beraktivitas,Jika Pemkab Muaro Jambi Tutup Mata Warga Ancam Tutup Jalan. 

Berita

Pagi Ini, Arus Lalu Lintas Ruas Angkutan Batubara Terpantau Lancar dam Tidak Ada Kemacetan 

Berita

Dit Pol Airud Polda Jambi Salurkan 100 Sak Semen Perlancar Pembangunan Mesjid Al Anshar

Berita

MAHALNYA TANDA TANGAN PENGUASA