Usai Safari Jumat, Bupati Tanjabbar Soroti Harga Pinang Yang Anjlok

admin

- Redaksi

Jumat, 28 April 2023 - 11:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ultimatum.id,TANJABBAR – Bupati Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar), Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag menyoroti dan menyampaikan permasalahan harga pinang yang anjlok.

Hal tersebut disampaikan Bupati usai melaksanakan Safari Jum’at di Masjid Al-Kautsar, Desa Pematang Lumut, Kecamatan Betara, Jum’at (28/04/23).

“Terkait permasalahan harga pinang, dimana saat ini mengalami penurunnya harga yang dipengaruhi berkurangnya permintaan pasar global dan kualitas pinang yang kalah dengan pihak luar. Pemkab Tanjabbar terus melakukan upaya terbaik guna mengatasi permasalahan tersebut,” ungkap Bupati.

Terkait hal itu, Bupati juga meminta kepada para petani agar memanfaatkan dan mengoptimalkan lahan kosong untuk budidaya tanaman lainnya seperti cabai yang saat ini harganya masih stabil.

“Kami akan menggandeng perusahaan untuk bisa membantu para petani kita dalam mengoptimalkan lahan kosong guna meningkat ekonomi warga kita,” terangnya.

Selain itu, Bupati juga menyampaikan terkait pelebaran jalan nasional yang akan terus berlanjut dan ditargetkan selesai pada Tahun 2024.

Berita Terkait  Bupati Tanjabbar Terima dan Salurkan Bantuan Bencana dari Petro China Februari 13/02/2024 Bupati Tanjabbar Terima dan Salurkan Bantuan Bencana dari Petro China

Usai kegiatan safari jum’at, Bupati juga meninjau pos pengamanan lebaran yang berada di depan Masjid Al-Kautsar guna memastikan jaminan keamanan, keselamatan bagi pemudik Tanjabbar.

“Hari ini kami, bersama ketua DPRD, Wakil Ketua DPRD dan perwakilan unsur Forkopimda hadir untuk memberikan semangat kepada petugas pengamanan arus mudik yang memberikan pelayananan maksimal, saya ucapkan terima kasih banyak kepada semua pihak yang telah terlibat dalam pengamanan arus mudik lebaran,” tutur Anwar Sadat.

Pada kesempatan yang sama, Bupati juga menyerahkan bantuan berupa sembako kepada petuga pos pelayanan lebaran tahun 2023 yang berada di Desa Pematang Lumut.

Berita Terkait  Anggota Polisi Yang Viral Buka Kunci Sel Tahanan Ternyata Personil Unit Reskrim Polsek Maro Sebo 

Selain itu dalam safari jumat tersebut, Bupati juga memberikan bantuan berupa renovasi sarana dan prasarana Masjid Al-Kautsar sebesar 5 juta rupiah.

Turut hadir mendampingi Bupati, para Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, Ketua Baznas Tanjabbar, Kabag Lingkup Pemkab Tanjabbar, Camat Betara, Kepala Desa Pematang Lumut, Ormas, OKP dan Masyarakat Desa Pematang Lumut.
(SL)

Print Friendly, PDF & Email

Berita Terkait

Pj Bupati MuaroJambi Hadiri Apel Siaga Bencana Hidrometeorologi Tahun 2025
Banjir Rendam Sekolah di Muaro Jambi, BBS Minta Pembelajaran Dialihkan ke Online
Benarkah Dewas PDAM Tirta Mayang Di Kangkangi Direksi.?
MENANTI KEHADIRAN TINDAKAN HUKUM 
KORBANKAN HUKUM DEMI KEPENTINGAN KEUNTUNGAN
Buka Rakor Forum OPD, Jun Mahir Harap Bisa Jalankan 12 Program Prioritas
Ditreskrimsus Polda Jambi Bersama Tim ESDM,LH. Turun ke Lokasi Bekas Tambang Batu Bara di Koto Boyo
PPTB DALAM LINGKARAN KEPENTINGAN
Berita ini 11 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 17:52 WIB

Pj Bupati MuaroJambi Hadiri Apel Siaga Bencana Hidrometeorologi Tahun 2025

Selasa, 18 Maret 2025 - 15:01 WIB

Banjir Rendam Sekolah di Muaro Jambi, BBS Minta Pembelajaran Dialihkan ke Online

Jumat, 14 Maret 2025 - 14:27 WIB

Benarkah Dewas PDAM Tirta Mayang Di Kangkangi Direksi.?

Jumat, 14 Maret 2025 - 14:18 WIB

MENANTI KEHADIRAN TINDAKAN HUKUM 

Selasa, 11 Maret 2025 - 18:28 WIB

KORBANKAN HUKUM DEMI KEPENTINGAN KEUNTUNGAN

Jumat, 7 Maret 2025 - 09:53 WIB

Ditreskrimsus Polda Jambi Bersama Tim ESDM,LH. Turun ke Lokasi Bekas Tambang Batu Bara di Koto Boyo

Kamis, 6 Maret 2025 - 16:03 WIB

PPTB DALAM LINGKARAN KEPENTINGAN

Selasa, 4 Maret 2025 - 17:47 WIB

Bupati Muaro Jambi Bambang Bayu Suseno, SP, MM, M.Si Memimpin Upacara Perdana Apel Gabungan

Berita Terbaru

Berita

Benarkah Dewas PDAM Tirta Mayang Di Kangkangi Direksi.?

Jumat, 14 Mar 2025 - 14:27 WIB

Berita

MENANTI KEHADIRAN TINDAKAN HUKUM 

Jumat, 14 Mar 2025 - 14:18 WIB

Berita

KORBANKAN HUKUM DEMI KEPENTINGAN KEUNTUNGAN

Selasa, 11 Mar 2025 - 18:28 WIB